Selasa, 24 Januari 2023

Poliamori (Bagian 3)

Sumber:
Greschinov, E. (2016). Kuasai 20 Bahasa Populer Dunia. Jakarta: PandaMedia. Hlm. 67.

Dalam filsafat Yunani, cinta terbagi menjadi banyak macam.

Agapé (ἀγάπη) adalah cinta antara manusia dan Tuhan yang tanpa syarat; cinta altruis (tanpa pamrih).

Éros (ἔρως) adalah cinta antara seseorang dan pasangannya; cinta romantis, erotis, dan seksual.

Philía (φιλία) adalah cinta berupa kebaikan dan rasa perhatian terhadap sesama (cinta pada pertemanan); cinta platonik.

Storge (στοργή) adalah cinta sebagai bentuk empati dan rasa patriotisme; cinta familier (keluarga).

Xenia (ξενία) adalah cinta melalui keramahtamahan, seperti kepada tetangga atau tamu.

Pragma (πράγμα) adalah cinta abadi yang tidak akan berkurang kadarnya.

Mania (μανία) adalah cinta karena obsesi; cinta obsesif.

Ludus adalah cinta monyet, cinta yang keanak-anakan karena kepolosan dan dianggap permainan.

Philautia adalah cinta terhadap diri sendiri. Cinta terhadap diri yang tidak sehat akan berujung narsisme.

So, um, let's widen our view about love!

#KronikKepemimpinan
#SeriPoliamori

Tidak ada komentar:

Posting Komentar